Ducati Pastikan Bagnaia-Marquez Damai Setelah Tabrakan: Sudah Jabat Tangan

1
944
Ducati Pastikan Bagnaia-Marquez Damai Setelah Tabrakan: Sudah Jabat Tangan
Ilustrasi Marc Marquez (Gresini Racing) & Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) MotoGP 2024 / runganSport.

Ducati memastikan tak ada masalah lebih lanjut setelah tabrakan Francesco Bagnaia dan Marc Marquez, sudah selesai dan ditutup dengan jabat tangan.

Roma, runganSport — Pembalap pabrikan Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia sangat kecewa dengan balapan MotoGP Qatar.

Bagnaia terjatuh dan gagal finis dalam balapan utama, pulang tanpa poin dan kehilangan puncak klasemen sementara.

Ducati memberikan waktu kepada Bagnaia untuk memenangkan diri setelah kegagalan di Portimao yang sangat menyakitkan hatinya.

Namun setelah itu Ducati memastikan baik Bagnaia dan pembalap Gresini Racing, Marc Marquez sama-sama baik.

Mereka telah berdamai dan satu suara tentang kecelakaan tersebut, tak ada yang bersalah karena dikategorikan sebagai insiden balapan dan mereka sudah berjabat tangan.

“Dalam kasus seperti ini, Anda membiarkan waktu berlalu, beberapa hari,” kata Davide Tardozzi yang menjabat sebagai manajer tim Ducati Lenovo, seperti diwartakan Crash.net.

“Dan kemudian kamu kembali berbicara. Kita perlu menuangnya,” sambung pria Italia itu.

Lebih lanjut, Tardozzi berkata tentang tabrakan antara dua pembalap Ducati.

“Tidak diragukan lagi ini adalah insiden balapan.

Jelas bahwa dalam situasi tertentu akan lebih baik untuk tetap tenang, namun kedua pembalap menjelaskannya sendiri jadi saya pikir ini adalah sesuatu yang terselesaikan dan ditutup dengan jabat tangan.

Ketika juara enam kali MotoGP dan juara dua kali MotoGP saling bertarung, jelas bahwa tidak ada satu pun dari mereka yang mau menyerah: ini adalah hal yang baik bagi penonton tapi juga ada akhirnya,” tegas Tardozzi.

Insiden tabrakan Bagnaia dan Marquez sudah diputuskan sebagai insiden balapan oleh Steward, keputusan ini juga disetuju oleh Bagnaia dan Marquez tanpa pertikaian. (rs/gp)

BACA: Melandri: Bagnaia-Marquez Harus Sama-sama Bertanggung Jawab, Bukan Kesalahan Salah Satunya

1 COMMENT

  1. MotoGP 2024 kan ducati race. Jd kalau mereka tdk saling balap, yo tdk seru. Komitmen ducati kan team satelit tdk harus membantu team pabrikan. Semua dibiarkan berkompetisi. Jabat tangan mengebiri pembalap papan atas.

LEAVE A REPLY: If your like comment with a link, please contact us "info@rungansport.com" first.

Please enter your comment!
Please enter your name here