Lorenzo: Teknik Balap Pedrosa Paling Gila

747
Lorenzo: Teknik Balap Pedrosa Paling Gila
MotoGP 2024 – RUNGANSPORT.

Jorge Lorenzo memuji gaya balap Dani Pedrosa yang sangat gila, terutama di kelas 125cc.

Milan, runganSport Pembalap Spanyol, Jorge Lorenzo adalah salah satu pembalap terbaik Spanyol yang pernah berlaga di MotoGP.

Dia mengemas total lima gelar juara dunia di semua kelas.

Salah satu saingan terberatnya tentu saja rekan senegaranya, Dani Pedrosa, keduanya sudah bertarung saling mengalahkan sejak kelas terendah di Grand Prix.

Berbicara tentang Pedrosa, Lorenzo mengakui rivalnya itu memiliki teknik balap paling gila.

“Dani Pedrosa, Marc Marquez, dan Casey Stoner semuanya membuat saya kagum.

Dan Valentino Rossi, tentu saja,” kata Lorenzo berbicara dengan Gazzetta.

Tentang Pedrosa, Lorenzo menjalin rivalitas yang sangat sengit dengan kompatriotnya itu.

“Pedrosa sangat kuat di kelas 125cc dan 250cc karena dengan tubuhnya yang kecil, ia memiliki teknik yang gila,” akui X-Fuera.

“Yang terutama, dia memanfaatkan berat badannya untuk mengangkat motornya.

Yang sangat sulit dan dialah orang pertama yang membuatnya begitu jelas.

Kami meniru semuanya dengan teknik tersebut,” demikian Lorenzo sebagaimana diwartakan CRASH.NET.

Lorenzo pensiun dari MotoGP pada akhir musim 2019, setahun setelah Pedrosa gantung helm pada 2018. (rs/gp)

Baca:

LEAVE A REPLY: If your like comment with a link, please contact us "info@rungansport.com" first.

Please enter your comment!
Please enter your name here