MotoGP Amerika: Acosta Tahu Penyebab Marquez Jatuh, Ini Katanya

1
26125
MotoGP Amerika: Acosta Tahu Penyebab Marquez Jatuh, Ini Katanya
Ilustrasi Pedro Acossta (Red Bull GASGAS Tech3) & Marc Marquez (Gresini Racing) MotoGP Austin, Amerika Serikat 2024 / runganSport.

Pedro Acosta menikmati pertarungan melawan Marc Marquez di MotoGP Amerika, dia juga membagikan pendapatnya tentang kecelakaan pembalap Cervera itu.

Texas, runganSport — Pembalap satelit Red Bull GASGAS Tech3, Pedro Acosta berhasil finis kedua di MotoGP AS.

Ini menjadi hasil terbaiknya sejauh tiga seri berlangsung di musim debutnya, sangat mengesankan.

Juga, Acosta menjalani pertarungan yang sangat seru melawan pembalap satelit Gresini Racing, Marc Marquez dan pembalap satelit Prima Prama Racing, Jorge Martin.

Sayangnya, duel dengan Marquez tidak berlanjut sampai finis karena pembalap Cervera itu jatuh ketika memimpin balapan.

Marquez tersungkur dari motornya di Tikungan 11 COTA, saat balapan masih menyisahkan 10 lap lagi.

“Overtake yang dia buat sangat bagus,” kata Acosta tentang Marquez di Texas, seperti diwartakan Crash.net.

“Itu Bagus. Saya pikir dia jatuh karena di bagian ini ada beberapa bagian yang basah sepanjang akhir pekan,” kata Acosta menjelaskan pendapatnya.

“Dia berada di (sisi) kiri, tapi bagaimanapun, sangat menyenangkan bertarung dengan grup depan dan Marc.

Saya belajar banyak darinya. Dia sangat berbakat,” ujar Acosta senang.

Sebelum terjatuh, Marquez, Acosta dan juga Martin menjalani pertarungan yang sangat bagus.

Acosta sendiri sangat menikmati pertarungan di COTA, yang menurutnya sangat jarang dia rasakan.

“Anda tidak dapat membayangkan betapa saya menikmatinya.

Sejak di Moto3 saya tidak pernah benar-benar menikmatinya seperti itu.

Menyalip, meluncur, menyentuh – itu adalah balapan yang sangat bagus sampai Maverick melewati saya,” demikian Acosta.

Dengan finis kedua dan tambahan 20 poin, Acosta kini berada di urutan keempat klasemen sementara dengan total 54 poin. (rs/gp)

BACA: MotoGP Amerika: Masalah Aneh Rem Depan Penyebab Marquez Crash

1 COMMENT

  1. Acosta ini si kecil yg ternyata besar, paling tdk itu terasa dari bahasanya –krn saya khawatir bakalan kena maki kalau saya menyebutnya bangsat kecil yg bikin jèngkèl para pebalap senior sungguhan. In short, sangat menyenangkan membaca bgm Acosta mengomentari apa yg baru saja dilaluinya.

    Dia akan jadi kompetitor terberat utk Maverick.

LEAVE A REPLY: If your like comment with a link, please contact us "info@rungansport.com" first.

Please enter your comment!
Please enter your name here