Akselerasi Mengerikan Aprilia Kabar Buruk Bagi Ducati, Ini Penjelasan Pengamat

0
1096
Akselerasi Mengerikan Aprilia Kabar Buruk Bagi Ducati, Ini Penjelasan Pengamat
Ilustrasi Maverick Vinales (Aprilia Racing) & Enea Bastianini (Ducati Lenovo) MotoGP 2024 / runganSport.

Carlo Pernat menilai Aprilia melakukan lompatan lebih baik dibandingkan dengan KTM dalam usaha melawan dominasi Ducati di MotoGP.

Portimao, runganSport — Pabrikan Bologna, Ducati berhasil mendominasi di MotoGP dalam beberapa tahun terakhir.

Mereka tidak hanya memiliki motor terbanyak di grid, tapi juga menjadi motor terbaik dibandingkan semua pabrikan lain.

Namun demikian bukan berarti tak ada perlawanan dari pihak rival.

Pengamat MotoGP dari Italia, Carlo Pernat yang juga sebagai manajer pembalap, menyebut Aprilia lebih berbahaya dari KTM untuk melawan dominasi Ducati.

“Yah, saya harus mengatakan yang sebenarnya: menurut saya, orang yang membuat lompatan terbesar adalah Aprilia, saya sangat jujur,” kata Pernat dalam berita MOWMag.com.

“Apa yang mereka lewatkan untuk berada di depan?

Hari ini kisah Maverick Vinales yang membalap dengan girboks rusak sungguh sensasional,” sambung Pernat.

“Mungkin Aprilia kurang memiliki tim.

Menurut pendapat saya, motor ini Telah membuat langkah maju yang baik.

Sulit untuk melewatinya, bahkan Enea bilang begitu.

Dia menjelaskan kepada saya bahwa Maverick Vinales memiliki akselerasi yang lebih tinggi,” demikian penjelasan dari pria Italia itu.

Vinales membawa Aprilia memenangkan Sprint di MotoGP Portugal.

Dia juga bertarung memperebutkan kemenangan sepanjang balapan utama dengan gearbox yang rusak.

Tanpa masalah tersebut, Vinales memiliki peluang besar membawa Aprilia menjadi teratas di balapan GP.

Kita nantikan aksi Aprilia dalam balapan selanjut di MotoGP AS pada pertengahan april mendatang. (rs/gp)

BACA: MotoGP Portugal: Vinales Jelaskan Penyebab Crash Aneh Tikungan 1

LEAVE A REPLY: If your like comment with a link, please contact us "info@rungansport.com" first.

Please enter your comment!
Please enter your name here