Ini Penyebab Ducati Belum Tentukan Tandem Bagnaia MotoGP 2025

0
1088
Ini Penyebab Ducati Belum Tentukan Tandem Bagnaia MotoGP 2025
Ilustrasi Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) MotoGP 2024 / runganSport.

Ducati tak ingin terburu-buru menentukan siapa tandem Francesco Bagnaia mulai tahun depan.

Roma, runganSport — Pabrikan Bologna, Ducati telah memutuskan untuk tetap bekerja sama dengan rider Italia, Francesco Bagnaia untuk dua musim lagi (2025 dan 2026).

Namun siapa yang akan menjadi tandem juara bertahan itu masih belum diputuskan.

Ada banyak pilihan dan nama potensia, tentu saja Enea Bastianini dapat bertahan jika mencapai hasil yang ditargetkan oleh Ducati.

Sementara nama lain yang berpeluang besar adalah Jorge Martin dan Marc Marquez.

Direktur olahraga Ducati yang baru, Mauro Grassilli mengakui bahwa proses pembaharuan kontrak Bagnaia tidak mudah, namun dapat selesai dengan baik.

Sekarang tim akan fokus menentukan siapa rekan Bagnaia untuk dua tahun ke depan.

Namun Grassilli menegaskan bahwa Ducati tidak akan terburu-buru, karena ada banyak pilihan menarik.

“Sekarang kami memutuskan untuk memperlambat dan melihat bagaimana perkembangan di trek,” kata Grassilli dalam berita Crash.net.

“Kami memiliki motor yang kompetitif, yang paling diinginkan di grid, dan itulah mengapa kami tidak terburu-buru memutuskan siapa yang akan menjadi pembalap pabrikan kedua,” jelasnya menerangkan.

“Pilihan itu penting, harus dipertimbangkan dan itu butuh waktu.

Kami memiliki banyak broker yang dapat kami putuskan,” tuturnya menerangkan.

Bisa juga ada nama lain selain dari pembalap Ducati yang berpeluang bergabung ke tim pabrikan. (rs/gp)

BACA: Lorenzo Menjelaskan Alasan Mengapa Marquez Disebut Pembalap Terbaik Dunia?

LEAVE A REPLY: If your like comment with a link, please contact us "info@rungansport.com" first.

Please enter your comment!
Please enter your name here